Tuesday, February 25, 2014
Browse »
home»
keluar
»
murah
»
negeri
»
tips
»
tour
»
Tips Tour Murah Keluar Negeri
Tips Tour Murah Keluar Negeri
Ayo Dukung Kontes SEO Harga Jual Blackberry iphone laptop murah | Javahostindo Web Hosting Indonesia | Komodo Island is new 7 wonders of world BLOGNYA SI IMIN
Tips Tour Murah Keluar Negeri
Biaya tour keluar negeri memang mahal tak cukup dengan modal yang sedikit, tapi semua bisa di atasi bila menggunakan paket tour murah keluar negeri, saat ini banyak sekali tour agency yang menawarkan tour murah keluar negeri jadi anda tak perlu bingung.
Tour keluar negeri dengan harga yang minim memang impian semua orang jadi bila ada kesempatan jangan sia-siakan, berikut ini ada beberapa tips untuk anda dapat menikmati tour keluar negeri:
1. Anggaran tour ke luar negeri
Sebelum memilih paket perjalanan sebaiknya terlebih dahulu anda menentukan jumlah uang yang dianggarkan untuk perjalanan.
Anggaran tersebut terbagi menjadi 2 yaitu untuk biaya tour maupun uang saku selama anda berada dalam perjalanan.
Tentunya untuk uang saku anda harus displin dalam penggunaanya, terutama bagi calon peserta tour yang ingin menggunakan kartu kredit selama perjalanan.
Saya sangat menganjurkan anda untuk melakukan penukaran uang asing di kota anda sebelum keberangkatan.
Karena umumnya para calon peserta jauh lebih mudah membandingkan nilai tukar mata uang asing di kota tempat tinggal sendiri dibandingkan saat berada di luar negeri.
Selain itu calon perserta juga dapat mempersiapkan mata uang asing dari negara yang ingin dituju jauh hari sebelum keberangkatan bilamana harga kurs saat itu ternyata lebih murah dari biasanya.
2. Memilih Tour
Di era informasi seperti ini tentunya sangat mudah untuk membandingkan harga tour yang satu dengan yang lainnya, namun ada hal yang perlu diwaspadai.
Kita tidak dapat menilai sebuah tour dikategorikan murah atau mahal dengan melihat harga yang tercantum di iklan atau daftar harga.
Kita harus mengetahui dahulu apakah harga yang tercantum tersebut termasuk : tiket pesawat terbang, biaya memasuki semua tempat hiburan, biaya makan pagi-siang-malam, airport tax(pajak di bandara udara), jenis maskapai penerbangan yang digunakan dan jenis hotel yang dipakai selama perjalanan.
Beberapa tour yang mengklaim harganya murah kadang menyiasati dengan tidak memasukkan harga tiket pesawat atau dengan menggunakan maskapai penerbangan dan hotel yang sifatnya low cost.
Dengan memperhitungkan beberapa faktor tersebut maka perbandingan harga akan lebih objektif dan anda tidak jadi korban dari perang harga antar operator tour.
3. Waktu pemesanan paket tour
Untuk pemesanan paket tour anda dapat melakukan pemesanan jauh hari sebelumnya.
Semakin jauh jadwal pemesanan anda dari keberangkatan maka semakin murah harga yang dapat anda peroleh.
Hal ini disebabkan karena biaya booking tiket jauh hari sebelum keberangkatan akan jauh lebih murah demikian juga dengan biaya akomodasi dan hotel.
Selain itu anda perlu mengetahui bahwa dalam tour ada periode “high season” yaitu waktu yang mendekati hari libur besar ataupun panjang seperti lebaran atau liburan sekolah, dimana orang dalam jumlah banyak dan besar akan bepergian bersamaan ke berbagai tempat liburan hal ini menyebabkan biaya transportasi, hotel dan tempat liburan naik sehingga harga paket tour menjadi tinggi.
Periode “low season” , merupakan saat yang sangat dianjurkan untuk perjalanan, karena saat itu semua komponen biaya perjalanan menjadi normal bahkan terdapat penyelenggara tour yang berlomba-lomba melakukan diskon bagi yang ingin melakukan perjalanan saat itu.
4. Jumlah Peserta
Berangkat dengan banyak orang atau bersama dalam sebuah group tour akan semakin menekan biaya dalam perjalanan.
Minimum 16 orang atau lebih merupakan jumlah yang dianjurkan untuk memperoleh paket tour yang murah ke luar negeri.
Dengan jumlah yang besar berarti biaya sewa bus, tour guide, tiket kunjungan, dan hotel akan jauh lebih rendah.
5. Tempat berbelanja
Bila anda ingin membeli oleh-oleh dalam perjalanan maka anda perlu memahami bahwa beberapa tempat selama kunjungan kadang menjual barang yang sama lebih mahal dari yang lain.
Sangat dianjurkan untuk bertanya kepada tour guide anda tentang lokasi belanja yang tentunya layak dari segi harga dan kualitas barang.
6. Biaya Komunikasi
Dikarenakan adanya biaya roaming internasional, maka penggunaan telepon baik untuk sms ataupun menelpon dari daerah asal kita (Indonesia) sangat tidak dianjurkan, hal ini disebabkan biaya yang dikenakan operator di luar negeri sangat tinggi.
Kami menganjurkan untuk mencari nomor telepon lokal di negara setempat yang memiliki fasilitas telepon murah ke luar negeri untuk berkomunikasi.
Atau cukup menggunakan internet bagi anda yang memiliki smart phone yang memiliki fasilitas wi-fi bila berada di area internet gratis di luar negeri.
Demikian tipsnya semoga bermanfaat untuk anda , selamat mencoba.
sumber: http://bundadontworry.wordpress.com/2011/03/08/tips-tour-murah-keluar-negeri/
Jangan Lupa Dukung Kontes SEO
Harga Jual Blackberry iPhone Laptop Murah
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment