Friday, October 25, 2013

Browse » home» » » » » » » Cara Pakai Hijab Bermotif Modern Terbaru

Cara Pakai Hijab Bermotif Modern Terbaru

Cara Pakai Hijab Bermotif Modern Terbaru+ terbaru yang disajikan kali ini dengan model yang lebih cantik dan cute. Kerudung/jilbab hijab dengan tampilan modis dan praktis saat ini makin marak ditawarkan diberbagai butik dan toko pakaian, akan tetapi dari sekian banyak pilihan tersebut mungkian ada beberapa yang belum diketahui cara penggunaannya makanya kami menyediakan tutorial ini agar banyak yang terbantu. Nah, pada kesempatan ini motif batik menjadi pilihan kami untuk dishare kepada hijabers yang ingin memperbanyak pengetahuannya soal tuntunan agama ini. Jadi silahkan saja disimak dengan baik, dan kalau perlu lansung saja praktekkan di depan komputermu yang lagi online agar bisa langsung paham tekniknya.

Sebelum tahu prosesnya, maka ada baiknya update juga pengetahuan agamamu soal tuntunan berjilbab dalam Al-Quran. Seperti pada artikel lainnya, ada dua ayat yang selalu saya dengungkan sebagai nasihat bagi semua hijabers yang baru ingin belajar berjilbab. Pertama, dalam surah Al-Ahzab ayat 59 yang isinya memerintahkan pada setiap wanita menjulurkan kerudungnya pada seluruh tubuhnya untuk menutup semua lekukan yang tidak seharusnya dinampakkan. Dengan kata lain, jika kita ingin memutup aurat dengan hijab maka pakaian berupa baju, rok atau celana juga dalam bentuk Islami yang tidak ketat dan hanya "membungkus" badan sedang lekukannya terlihat jelas yang tetap saja mamancing nafsu lawan jenis. Kedua, dalam ayat 31 surah An-Nur yang intinya memerintahkan wanita muslimah yang memakai penutup aurat agar menutupkan hingga bagian dadanya agar tetap terlihat sopan.

Cara Pakai Hijab Bermotif Modern Terbaru+


Cara Pakai Hijab Bermotif Modern!

1.  Dalam semua artikel soal tips hijab selalu disarankan untuk menyediakan berbagai alatnya terlebih dahulu agar tidak bingung saat sudah mulai mengikuti langkah-langkahnya, yaitu bros, inner ninja, dan juga jarum pentul. Selanjutnya, mulai pakai hijab pashmina dengan bagian kiri lebih panjang agar nanti bentuk akhirnya bisa sesuai dengan yang diinginkan.

Cara menggunakan Hijab Modern
2.  Tarik bagian kiri dan bawa ke belakang leher. Kemudian lilitkan lewat belakang leher sampai ke samping kanan sebagaimana terlihat pada model gambar yang nampak.

Cara memakai Hijab pashmina
3.  Setelah langkah sebelumnya sudah sesuai dengan yang dicontohkan selanjutnya tinggal Sematkan dengan peniti atau jarum bagian hijab yang terdapat di samping telinga agar supaya tidak gampang terlepas.

Cara memakai kerudung Hijab pashmina
4.  Untuk membentuk lapisan keduanya, maka Ambil bagian hijab yang panjang, lalu letakkan ke atas kepala.

cara memakai jilbab hijab
5.  Selanjutnya bawa bagian yang panjang dari kerudung anda hingga rapat di kepala. dan jangan lupa untuk memastikan salah satu bagiannya menyentuh telinga. Lalu untuk menjaga posisinya tinggal sematkan saja.

jilbab hijab pashmina
6.  Untuk menambah kesan modis hasilnya, maka baiknya kenakan bros bunga yang warnanya tetap matching yang posisinya persis di samping telinga kanan Anda.

kerudung hijab modern

7.  Dengan menjalankan semua langkahnya dengan baik, maka akan terlihat hasilnya seperti model di bawah. Tampak cantik dan menawan!

hijab jilbab

Bukan hanya hijab modern, pada jilbab paris dan pashmina segi empat juga bisa diterapkan cukup dengan satu jenis peragaan langkah-langkah di atas. Sekalipun dengan motif polos tapi bila bentuk kerudungnya sama tak menjadi persoalan, yang terpenting adalah tampilan dari lipatan sematannya bisa terlihat sama. Dan jika ingin lebih mewah lagi maka sebaiknya gunakan bros, dan jubah yang sesuai dengan warna hijabnya. Sebab dengan demikian akan terlihat lebih modis dan cantik untuk ukuran hijabers pemula seperti anda.

Bagaimana tips Cara Pakai Hijab Bermotif Modern Terbaru+ dengan batik modis di atas? Jika suka langsung saja praktekkan agar kamu bisa terlihat cantik seperti gambar model di blog ini. kerudung/jilbab hijab yang banyak dijual di toko pakaian maupun di pasar tradisional saat ini mulai menyediakan banyak sekali pilihan jenis, dan untuk menyesuaikan antara kebutuhan dan banyaknya pilihan maka kami juga berusaha menyediakan tutorial langkah pemakaiannya agar banyak orang yang semakin terbantu dengan artikel ini dan yang ada di halaman selanjutnya yang masih berkaitan dengan tema ini. Jelasnya, apa pun jenis hijab yang kita pakai, sebisa mungkin usahakan tetap Islami dengan menutup hingga dada dan lekukan tubuh yang tidak seharusnya dinamapakkan. Baca juga CaraCenter lainnya :
  1. Video Cara Memakai Jilbab Paris (di halaman ini)
  2. Cara Memakai Jilbab Paris Segi Empat Modern
  3. Cara Memakai/Menggunakan Kerudung Paris
  4. Cara Pakai Jilbab Paris (Kerudung Paris Tipis)
  5. Cara Pakai Hijab Bermotif Modern Terbaru
  6. Video Cara Memakai Hijab Modern Sylist Segi Empat
  7. Cara Memakai Hijab Modern Pashmina Praktis+
  8. Cara Menggunakan Pashmina Panjang (Sesuai Syari)
  9. Video Cara Memakai Pashmina Sifon Kain Modern+
  10. Cara Memakai Pashmina / Video Youtube Jilbab Pashmina
  11. Cara Pakai Jilbab Segi Empat plus Kreasi Bros
  12. Cara Memakai Kerudung Segi Empat Modern Terbaru
  13. Cara Memakai Kerudung Modern Terbaru (Pashmina/Paris Segi Empat)
  14. Cara Pakai Jilbab Modern (Tutorial/Gambar/Video Jilbab Modern)
  15. Cara Memakai Jilbab Segi Empat Modern (Kreasi ala Butik)
  16. Cara Membuat Kue Kering Lebaran (Keju, Nastar, Kacang, Coklat)
  17. Cara Membuat Blog SEO Friendly (Mudah Ranking 1 di Google)

No comments:

Post a Comment